Cara Membuat Header Sticky di Blog

Cara Membuat Header Sticky di Blog
Tampilan header sticky Kumparan


Cara Membuat Header Sticky di Blog - Banyak situs populer akhir-akhir ini mulai menambahkan atau membuat header blog menjadi sticky, hal tersebut bertujuan untuk membantu pengunjung blog agar dapat mudah menjangkau menu. Artinya, pembaca tidak perlu menggulir kembali ke bagian atas halaman untuk memilih halaman lain.

Menu navigasi akan tetap ditempatkan di bagian paling atas halaman dan tetap terlihat saat menggulir ke bawah.

Untuk pengguna Blogspot, jika Kamu menginginkan tampilan header blog menjadi sticky (menempel di atas), Kamu bisa ikuti cara di bawah ini.


Membuat Header Sticky di Blog


1. Masuk akun Blogger terlebih dahulu.

2. Silakan untuk klik menu “tema” lalu edit HTML.

3. Cari kode </body> bisa dengan menekan tombol CTRL+F dan ketik “</body>” (tanpa tanda petik), selanjutnya salin dan tempelkan kode dibawah ini, tepat sebelum kode </body>.


Berikut kodenya:


<script>
    //<![CDATA[
    bs_makeSticky("header");
    function bs_makeSticky(elem) {
        var bs_sticky = document.getElementById(elem);
        var scrollee = document.createElement("div");
        bs_sticky.parentNode.insertBefore(scrollee, bs_sticky);
        var width = bs_sticky.offsetWidth;
        var iniClass = bs_sticky.className + ' bs_sticky';
        window.addEventListener('scroll', bs_sticking, false);
        function bs_sticking() {
            var rect = scrollee.getBoundingClientRect();
            if (rect.top < 0) {
                bs_sticky.className = iniClass + ' bs_sticking';
                bs_sticky.style.width = width + "px";
            } else {
                bs_sticky.className = iniClass;
            }
        }
    }
    //]]>
    </script>
    <style>
    .bs_sticking {position:fixed; top:0; z-index:9999;}
    </style> 


Keterangan: 

Selanjutnya, Kamu ubah tulisan header yang sudah Admin tandai (warna ungu) dengan id header blog atau nama header blog Kamu. Misalnya header-inner atau header-wrapper, dan lain sebagainya.


4. Simpan template dan klik lihat blog untuk mengetahui hasilnya.


Demikian artikel mengenai cara membuat header sticky di blog. Terimakasih untuk yang sudah berkenan membaca artikel sederhana ini, semoga bermanfaat.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url